Bekasi Peduli

BAZNAS Kabupaten Bekasi Salurkan 9.350 Paket Sembako Lewat Program “SENYUM: Sembako Nyampe Rumah, Bekasi Sapa Warga”

19/06/2025 | Media BAZNAS

BAZNAS Kabupaten Bekasi mulai menyalurkan bantuan sembako dalam program “Sembako Nyampe Rumah Bekasi Sapa Warga”. Program ini sebelumnya telah diluncurkan secara resmi oleh Bupati Bekasi dalam acara 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati yang digelar di Graha Pariwisata, Kabupaten Bekasi.

Program SENYUM dirancang untuk menjangkau langsung masyarakat hingga ke tingkat desa, melalui 23 kecamatan se-Kabupaten Bekasi. Penyaluran dimulai sejak tanggal 16 Juni 2025 dan direncanakan akan berlangsung hingga 3 Juli 2025.

Pada tahap awal, penyaluran telah dilakukan di tiga kecamatan yakni Tarumajaya, Babelan, dan Tambun Utara. Sebanyak 1.250 paket sembako telah disalurkan secara langsung kepada warga yang membutuhkan di wilayah tersebut.

Hari ini, penyaluran dilanjutkan di Kecamatan Cikarang Barat. Sebanyak 550 paket sembako diberikan langsung oleh Ketua BAZNAS Kabupaten Bekasi, H. Aminnulloh, SE., kepada warga penerima manfaat. Paket-paket tersebut berisi kebutuhan pokok sehari-hari dan ditujukan untuk meringankan beban masyarakat, khususnya para mustahik yang terdampak secara ekonomi.

“Alhamdulillah pada hari ini kami menyalurkan bantuan paket sembako untuk warga Kecamatan Cikarang Barat, dan alhamdulillah tahun sebelumnya Kecamatan Cikarang Barat hanya mendapatkan bantuan sekitar tiga ratusan paket sembako, pada tahun ini bertambah menjadi 550 paket sembako dan untuk teknis penyalurannya akan dibantu oleh pihak Kecamatan dan Desa yang akan menyalurkan ke warga”. ujar H. Aminnulloh dalam sambutannya.

Secara keseluruhan, total bantuan sembako yang akan disalurkan melalui program ini mencapai 9.350 paket untuk seluruh kecamatan di Kabupaten Bekasi. Program ini menjadi bukti konkret sinergi antara pemerintah daerah dan BAZNAS dalam menyalurkan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) secara tepat sasaran, dengan pendekatan yang lebih dekat ke masyarakat.

Melalui program SENYUM, BAZNAS Kabupaten Bekasi menegaskan komitmennya untuk terus hadir dan menyapa masyarakat secara langsung, sekaligus memperkuat peran lembaga zakat dalam meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan sosial masyarakat Bekasi.

KABUPATEN BEKASI

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12